banner

Pemandian Alami Sumber Maron di Malang

Sumber Maron Malang - Malang terkenal dengan destinasi wisatanya yang sangat beragam, wisata alam, buatan, edukasi bahkan wisata pemandian yang bersumber dari sumber air alami banyak bertebaran di Malang seperti Wisata Sumber Maron. Lokasi wisata Sumber Maron terletak di dusun Adi Luwih, Karangsuko, Pagelaran, Malang - Jawa Timur, dengan jam buka operasional mulai pukul 07.00 hingga pukul 17.00. Untuk harga tiket masuk ke wisata Sumber Maron sebesar Rp. 5.000 per pengunjung.

Fasilitas di wisata Sumber Maron cukup lengkap, mulai dari parkir kendaraan yang bisa menampung mobil ataupun sepeda motor, penjual makanan dan minuman serta souvenir, toilet atau tempat bilas bagi pengunjung setelah bermain air, yang menjadi daya tarik utama wisata ini adalah air terjun Gerojogan Sewu dan wisata river tubing atau istilah lain dari pengunjung bisa mengapung diatas ban sambil berkeliling mengikuti aliran sungai, untuk detail lengkap dari wisata Sumber Maron di Malang bisa lihat video di Youtube Channel Arno Sukarno lewat link dibawah ini






2 Komentar Untuk "Pemandian Alami Sumber Maron di Malang"

  1. Info yang menarik, ijin promosi bagi teman-teman yang sedang mencari paket wisata karimunjawa bisa kontak kami Kurnia Karimunjawa Tour
    Terimakasih

    ReplyDelete
  2. Jawa Timur memang menyimpan banyak destinasi wisata termasuk salah satunya adalah wisata Air Terjun. Wisata Air Terjun banyak memikat perhatian orang karena memang memiliki pesona yang luar biasa. Air terjun menawarkan aliran air yang mengalir dari atas menuju ke permukaan bawah dari suatu tebing. Aliran air ini pun membentuk aliran yang berbeda-beda tergantung tekstur dari air terjunnya. Kalau melihati air terjun Sumber Maron, air terjunnya terlihat menyebar dengan permukaan dinding tidak terlalu tinggi. Bentuk aliran air yang menyebar ini seperti Air Terjun Niagara namun dengan ukuran yang lebih kecil. Selain dapat dinikmati sebagai pemandangan alam, air terjun Sumber Maron juga dapat digunakan untuk bermain air seperti susur sungai atau dikenal dengan River Tubing.

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar atau saran tentang artikel ini